​Bersama PAC, Bendahara DPC PDIP Gresik, Bagikan Ratusan Takjil

​Bersama PAC, Bendahara DPC PDIP Gresik, Bagikan Ratusan Takjil Pengurus dan kader DPC dan PAC PDIP Gresik membagikan takjil kepada pengguna jalan. Foto: Syuhud/BANGSAONLINE.com

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Bendahara DPC , Siti Muafiyah bersama pengurus PAC dan ranting PDIP Kecamatan Gresik serta kader, menggelar bagi takjil kepada pengguna jalan, Selasa (11/4/2023).

Kegiatan ini diadakan, di depan Pudak Galeri, Jalan Pahlawan, Kecamatan Gresik.

Para pengguna jalan, sangat antusias dan berterima kasih atas aksi sosial yang dilakukan itu.

Dalam sekejap, sebanyak 800 paket takjil yang dibagikan, habis seketika.

Siti Muafiyah mengatakan, pembagian takjil ini, sebagai bentuk kepedulian PDIP kepada sesama disaat bulan Suci Ramadhan.

"Pembagian takjil ini untuk berbagi kepada sesama. Ini adalah bulan Suci Ramadhan sangat dianjurkan untuk berbagi," ucapnya kepada BANGSAONLINE.com.

Ia menyampaikan, pemberian takjil ini, juga sebagai bentuk PDIP, selaku partai politik yang dekat dengan masyarakat. Khususnya, wong cilik (masyarakat kecil)

"Kegiatan bagi takjil ini juga sejalan dengan program DPP agar kader PDIP selalu dekat dan peduli dengan masyarakat yang membutuhkan," pungkasnya. (hud/sis)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO