​Pemkot Surabaya Terima Bantuan 40.000 Masker dari Guangzhou China

​Pemkot Surabaya Terima Bantuan 40.000 Masker dari Guangzhou China Konsul Jenderal Tiongkok di Surabaya, Mr. Gu Jingqi saat menyerahkan bantuan puluhan ribu masker kepada Wali Kota Risma di Balai Kota Surabaya, Selasa (7/7/2020). (foto: ist).

Saat itu, ia juga mendoakan Wali Kota Risma dan warga Kota Surabaya supaya sehat selalu dan cepat terhindar dari Covid-19 ini. “Semoga Ibu dan Warga Surabaya semuanya, selalu sehat,” imbuhnya.

Sementara itu, Wali Kota Risma berkali-kali mengucapkan terima kasih banyak atas bantuannya yang diberikan kepada . Ia pun mendoakan semoga Tuhan yang membalasnya. “Terima kasih banyak, terima kasih,” ucap Risma berulang.

Setelah menerima bantuan itu, ia langsung meminta staf-stafnya untuk membongkar kardus masker itu dan membaginya ke beberapa kardus lain. “Nanti langsung didistribusikan,” tegasnya.

Kerja sama sister city antara Kota Surabaya dan Guangzhou di Tiongkok telah dimulai sejak tahun 2005. Berbagai bidang dijajaki dalam kerja sama tersebut, antara lain ekonomi dan perdagangan, kesehatan, hingga yang terbaru adalah transportasi dan lingkungan hidup. Kota lain dari Tiongkok yang melakukan kerja sama adalah Kota Kunming dan Xiamen. (ian/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO