Bupati Gresik Berangkatkan 660 Penumpang Bus Mudik Gratis

Bupati Gresik Berangkatkan 660 Penumpang Bus Mudik Gratis Bupati Sambari bersama pejabat Forkopimda memberangkatkan bus mudik gratis. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

Bupati juga meminta kepada Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Nanang Setiawan untuk mengikutsertakan anggota Dishub pada setiap bus.

"Tolong Kepala Dinas Perhubungan untuk menyertakan anggotanya yang bertanggung jawab dan memastikan pemudik diantar sampai ke kota tujuannya. Kalau kesasar Dishub bertanggungjawab untuk mencarikan kedaraan hingga sampai tujuan," paparnya.

Sementara Sekretaris Daerah Andhy Hendro Wijaya didampingi Kabag Humas dan Protokol Sutrisno menyatakan, program mudik gratis ini salah satu bentuk apresiasi terhadap para pemudik yang kebanyakan para buruh dan pekerja. Menurutnya, mereka telah berjasa menggerakkan mesin ekonomi di Gresik.

Adapun tujuan mudik gratis ini ke beberapa daerah di Jawa Timur, seperti Banyuwangi, Jember dan Kediri.

Dalam kesempatan itu, Nanang Setiawan memastikan kondisi 22 armada bus yang digunakan mudik gratis laik jalan karena telah dilakukan sejumlah pemeriksaan, termasuk uji Kir.

"Sopir bus juga telah kami tes kesehatan dan narkoba demi keselamatan penumpang," pungkas dia. (hud/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO