Proyek RSUD Barat Sidoarjo Dipromosikan ke Investor

Proyek RSUD Barat Sidoarjo Dipromosikan ke Investor TAWARAN MENARIK: Bupati Saiful Ilah membuka Market Sounding/Consultation untuk mempromosikan Proyek RSUD Sidoarjo Barat, di Kantor PT SMI, di Jakarta, Rabu (12/4). foto: istimewa

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Pemkab Sidoarjo terus berupaya mewujudkan pembangunan RSUD di wilayah Barat Sidoarjo. Di antaranya mempromosikan proyek tersebut ke para calon investor dengan menggelar Market Sounding/Consultation di Kantor PT Sarana Multi Infrastruktur (PT SMI), di Jakarta, Rabu (12/4).

Kegiatan ini dibuka oleh Bupati Saiful Ilah dan dihadiri di antaranya Ketua DPRD Sullamul Hadi Nurmawan, Kepala Dinkes Dr Ika Harnasti, Kepala Bappeda Achmad Zaini, dan Dirut RSUD Sidoarjo Dr Atok Irawan. Instansi pusat juga hadir, misalnya dari Bappenas, Kementerian Kesehatan, Kemendagri dan Kemenkeu.

Sejumlah investor-investor rumah sakit juga hadir, yakni Siloam Hospital, Mayapada Hospital, Mitra Keluarga Hospital. Ada juga Properti Investama Nusantara, Finna Group hingga Kahuripan Nirwana. Selain itu hadir BUMN konstruksi, di antaranya Wijaya Karya, Brantas Abipraya dan PT PP. Tak ketinggalan investor bidang farmasi, yakni Merck.

Menurut Bupati Saiful Ilah, kegiatan Market Sounding/Consultation untuk mengetahui ketertarikan pasar atas proyek tersebut. Selain itu untuk mendapatkan masukan guna mempertajam kajian dan strukturisasi proyek.

“Dengan ketertarikan dan masukan dari pelaku industri, diharapkan memuluskan rencana pemkab bermitra dengan swasta melalui skema Kerjasama Pemerintah Badan Usaha (KPBU),” bebernya, Rabu (12/4).

Ketua DPRD Sullamul Hadi Nurmawan mendukung upaya pemkab merealisasikan pembangunan RSUD di wilayah Barat Sidoarjo. “Sehingga nantinya bisa terus memaksimalkan pelayanan kesehatan untuk masyarakat,” tandas politisi PKB ini.

Direktur PT SMI, Emma Sri Martini menambahkan, Market Sounding/Consultation yang dihadiri eksekutif, legislatif, Kemenkeu dan calon investor potensial diharapkan dapat segera merealisasikan proyek RSUD Sidoarjo Barat. (sta/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO