Ratusan Ibu-ibu di Bojonegoro Ikuti Kampanye Keselamatan Penggunaan LPG

Ratusan Ibu-ibu di Bojonegoro Ikuti Kampanye Keselamatan Penggunaan LPG ATRAKSI: Petugas JOB P-PEJ saat mempraktekkan cara memadamkan kobaran api kompor LPG yang benar. foto: eky nurhadi/ BANGSAONLINE.com

BOJONEGORO, BANGSAONLINE.com - Ratusan ibu-ibu yang ada di Desa Campurejo, Ngampel dan Sambiroto, Kecamatan Kapas, Bojonegoro mendapat materi kampanye keselamatan tentang penggunaan kompor gas elpiji dan penggunaan hemat energi listrik.

Ketiga desa itu merupakan wilayah yang paling dekat dengan lokasi pengeboran migas PAD A dan B yang dioperatori Joint Operating Body Pertamina Petrochina East Java (JOB P-PEJ) Blok Tuban.

Kampanye keselamatan itu dilakukan pihak operator dengan peserta warga sekitar, khususnya ibu-ibu.

Kepala Desa Campurejo, Edi Sampurno berharap, acara kampanye keselamatan dan hemat energi ini bermanfaat bagi warga dan bisa meminimalisir terjadinya kasus yang tidak diinginkan.

"Kompor gas ini menjadi kebutuhan setiap saat. Diharapkan peserta yang hadir bisa mengembangkan informasi kepada warga lain tentang keselamatan penggunaan kompor gas elpiji yang aman," ujarnya, Selasa (31/5/).

Sementara itu Supervisor H2S, JOB P-PEJ Hendra Awaliputra mengungkapkan, program kampanye keselamatan ini merupakan program tahunan yang dimiliki HSE. Safety campaign (kampanye keselamatan) ini pertama kali dilakukan kepada warga sekitar pengeboran.

"Sebelumnya hanya dilakukan di internal saja," ungkapnya. (nur/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO