​Kapolresta Sidoarjo Besuk Bocah dengan Penyakit Langka di Tanggulangin

​Kapolresta Sidoarjo Besuk Bocah dengan Penyakit Langka di Tanggulangin Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol, Kusumo Wahyu Bintoro, saat membesuk Ahmad Rizal, bocah dengan penyakit langka di Tanggulangin.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Kapolresta , Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro, mengunjungi bocah lima tahun, , yang menderita penyakit langka () di Desa Kedensari, . Ia mengalami kelainan sejak lahir dengan usus berada di luar tubuh.

Kapolresta  didampingi perangkat Desa Kedensari, Bhabinkamtibmas, dan Babinsa setempat. Ia memberi bantuan pada Ahmad yang hingga kini belum mendapatkan penanganan medis di tengah keterbatasan perekonomian orang tuanya.

“Segera kami koordinasikan bersama pihak dinas kesehatan dan perangkat desa, agar yang bersangkutan minggu depan diperiksakan kembali ke dokter rumah sakit. Semoga segera membaik dan sehat kembali, keluarga juga ditambahi kesabarannya,” ujarnya, Jumat (18/2).

Kusumo berharap, bocah lima tahun ini lekas sembuh. Selain faktor ekonomi, Ahmad belum dapat dioperasi karena usianya belum mencukupi (berdasarkan hasil pemeriksaan medis).

Sementara itu, Ibu kandung Ahmad, Eny Sofiyah (43), sehari-hari bekerja serabutan dan suaminya sudah lama pergi ke kampung halamannya di Lamongan. Eny bercerita, putera keduanya itu terlahir dalam kondisi  dan belum mendapat penanganan medis lantaran keadaan ekonomi. (cat/mar) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Kecelakaan Karambol di Medaeng Sidoarjo, Truk Tabrak Tiga Mobil Hingga Terguling':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO