KPU Bangkalan Tetapkan Abdul Latif-Mohni sebagai Bupati dan Wabup Terpilih

KPU Bangkalan Tetapkan Abdul Latif-Mohni sebagai Bupati dan Wabup Terpilih KPU Bangkalan menyerahkan SK penetapan Bupati-Wabup terpilih.

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - akhirnya menetapkan pasangan calon Abdul Latif Imron Amin dan Drs. Mohni, MM sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan terpilih dalam rapat pleno yang dilaksanakan di Aula , Jum'at (10/08/2018)

Pasangan Abdul Latif-Mohni ditetapkan sebagai Bupati-Wabup terpilih setelah memperoleh suara terbanyak pada Pilkada Juni lalu, yakni 243.877 suara atau setara 45% dari total suara yang masuk.

Penetapan ini juga menindaklanjuti putusan MK yang menyatakan pasangan Abdul Latif-Mohni memenangi Pilkada Bangkalan setelah gugatan PHPU yang diajukan oleh paslon Farid Al Fauzi-Sudarmawan ditolak.

"Putusan penetapan hari ini adalah tahapan akhir yang kita harus laksanakan, karena sudah tidak ada langkah hukum lagi. Sehingga, KPUD Bangkalan hari ini menetapkan calon terpilih," ujar Ketua Fauzan Jakfar.

"Mulai besok kita konsentrasi pada tahapan pemilu 2019, di mana agenda kegiatan KPU masih banyak, seperti mengumumkan daftar calon sementara pileg 2019," tambahnya.

Dalam kesempatan itu, Fauzan juga mengucapkan terima kasih kepada semua paslon bupati dan wakil bupati serta forpimda yang membantu sehingga pelaksanaan Pilkada Bangkalan 2018 berjalan cukup kondusif.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO