Ratusan Desa di Kabupaten Mojokerto Rawan Banjir, Puluhan Lainnya Rawan Longsor

Ratusan Desa di Kabupaten Mojokerto Rawan Banjir, Puluhan Lainnya Rawan Longsor Bancana tanah longsor rawan terjadi di Kabupaten Mojokerto.

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Ratusan desa di Kabupaten masuk dalam daftar merah potensi bencana alam. Tercatat, sebanyak 216 desa masuk peta daerah rawan banjir. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat bahkan melansir sebanyak 29 desa rawan longsor dan 21 desa lainnya rawan puting beliung.

Peta bencana ini didasarkan pada banyaknya struktur dan kontur tanah di wilayah Kabupaten yang rendah. Moch. Zaini, Kepala BPBD Kabupaten mengatakan, seluruh wilayah kabupaten cenderung memiliki potensi bencana, khususnya saat memasuki musim penghujan. Dengan rincian, 216 desa berpotensi banjir, 29 desa berpotensi longsor, dan 21 desa berpotensi terjadi angin puting beliung.

"Potensi itu ada. Itu karena tekstur tanah di Kabupaten yang rendah," jelasnya.

Menurutnya, banyak faktor yang menjadi pemicunya. Dalam kasus bencana longsor misalnya, BPBD telah memetakan wilayah rawan bencana. Yakni, di Kecamatan Trawas, Pacet, Jatirejo, dan Ngoro.

Alasannya, kondisi di empat kecamatan itu kontur tanahnya kurang stabil atau gembur, serta memiliki kemiringan tebing yang cukup ekstrem. "Minimnya reboisasi atau pohon yang berfungsi menyimpan air juga membuat bencana longsor kian rentan," tandasnya.

Untuk itu, warga yang melintas di kawasan tersebut diimbau ekstra waspada. Termasuk bagi penduduk yang bermukim di perbukitan dan di bawah lereng pegunungan.

Zaini juga mengatakan, sesuai edaran Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kelas I Juanda Surabaya, bulan November ini sebagian besar wilayah Jawa Timur sudah memasuki awal musim hujan, termasuk di .

"Mengacu tahun-tahun lalu, bulan November termasuk bulan yang sering terjadi kejadian puting beliung yang berakibat pada kerusakan bangunan dan pohon tumbang," terangnya. (yep/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Pandemi, Ketua TP PKK Kabupaten Mojokerto Ajak Anggotanya Peduli Sesama':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO